News
1.2.2024
Menuju Piala Dunia U-17

Fakta-fakta yang harus kamu ketahui mengenai Piala Dunia u-17

Tinggal satu bulan lagi sebelum panggung sepakbola terbesar bagi pesepakbola muda di seluruh dunia. Indonesia akan menjadi tuan rumah edisi ke-19 dari event bergengsi ini, yang akan berlangsung di empat kota di tanah air. Dengan target 18.000 penonton di dalam stadion, event ini menjadi momen yang ditunggu-tunggu, mengingat Indonesia hanya menjadi negara Asia ke-5 dan negara ASEAN pertama yang berkesempatan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17. Dalam rangka menyambut kehadiran event akbar tersebut, berikut beberapa fakta menarik yang perlu kamu ketahui mengenai Piala Dunia U-17.

1. Brazil dan Amerika Serikat: Pencetak Rekor Partisipasi

Brazil dan Amerika Serikat telah tampil dalam Piala Dunia U-17 sebanyak 18 kali, menjadi negara dengan partisipasi terbanyak.

2. Debutan: Indonesia dan Burkina Faso

Indonesia dan Burkina Faso akan membuat debut mereka pada turnamen ini, menandai perjalanan pertama mereka di panggung Piala Dunia U-17.

3. Nigeria: Raja Gelar Piala Dunia U-17

Nigeria adalah negara yang paling sering meraih gelar juara Piala Dunia U-17. Namun, sayangnya, Nigeria tidak akan berpartisipasi di Indonesia.

4. Tuan Rumah yang Gagal Lolos

Dalam 6 edisi terakhir, hanya 2 dari 6 tuan rumah yang gagal lolos dari babak grup, menunjukkan adanya harapan bagai Indonesia

5. Juara dari Berbagai Benua

Lima dari Enam benua (Afrika, Amerika Selatan, Amerika Utara, Asia, dan Eropa) telah merasakan pengalaman juara dalam Piala Dunia U-17. Kecuali Ocenia

6. Victor Osimhen: Pencetak Gol Terbanyak

Victor Osimhen masih memegang rekor sebagai pencetak gol terbanyak dalam kompetisi ini dengan 10 gol.

7. Piala Dunia U-17 yang Berganti Nama

Piala Dunia U-17 telah mengalami tiga kali pergantian nama sepanjang sejarahnya.

8. Perubahan Durasi Pertandingan

Mulai dari tahun 1985 hingga 1993, pertandingan hanya dimainkan selama 40 menit per babak, sebelum akhirnya pada tahun 1995 mengikuti aturan reguler FIFA dengan durasi 45 menit per babak.

9. Arab Saudi: Satu-satunya Negara Asia yang Pernah Juara

Arab Saudi adalah satu-satunya negara Asia yang pernah meraih gelar juara dalam Piala Dunia U-17.


Merangkum fakta-fakta menarik ini, Indonesia bersiap-siap untuk menyelenggarakan event sepakbola besar ini dengan penuh semangat dan harapan untuk menciptakan momen-momen bersejarah di panggung Piala Dunia U-17.

No items found.